Kamis, September 23, 2021

PTMT SEBUAH KENISCAYAAN

PTMT SEBUAH KENISCAYAAN

Perkembangan penyebaran covid-19 akhir-akhir ini mengalami penurunan yang signifikan, hal ini merupakan sinyalemen yang positif dalam dunia pendidikan khususnya satuan pendidikan sebagai ujung tombak pelaksanaan proses pembelajaran secara formal berlangsung, berbagai kelengkapan disiapkan untuk menghadapi PTMT ini

seiring perkembangan awal tahun 2022 omicron menyerang sebagai mutan dari covid-19 , namun pelaksanaan vaksin sebagai upaya manusia membentengi diri dari virus corona perlahan namun pasti membuat penyebaran covid-19 semakin melandai , semoga Alloh sebagai penentu memberikan yang terbaik bagi umat manusia yang masih tersisa di muka bumi ini. 

dunia pendidika adalah salah satu bidang komunitas yang terdampak, terutama dalam mempersiapkan masa depan bangsa menjadi sedikit terhambat, namun tak habis akal manusia, berbagai upaya dilakukan untuk tetap dapat melakukan proses pembelajaran dengan baik walaupun hasilnya tak sesempurna ketika PTM normal, 

tak apalah , yang penting tetap berusaha dan tetap semangat membangun anak bangsa mewujudkan cita cita luhur pendiri bangsa yang termaktub dalam pembukaan UUD 1945 yaitu melindungi bangsa, memajukan bangsa dan mencerdaskan bangsa. 

luapan semangat membahana di lubuk hati setiap guru untuk tetap menjaga ruh pembelajaran dengan sebaik baiknya. sulit memang tak semudah memutar badan menghadapi kondisi yang serba tak menentu, namun harus tetap dilakukan. 

keniscayaan memang proses pembelajaran harus dilaksanakan apapun tantangan yang dihadapi, demi masa depan anak bangsa, demi generasi masa depan yang lebih baik. demi Indonesia maju.